Mengapa harus printer Leser Jet Xerox?
Karena ini pengalaman pribadi saya yang sehari-hari menangani printer tersebut, jika terdapat kasus yang sama pada printer jenis lain mudah-mudahan pengalaman saya ini bisa bermanfaat bagi anda semua.
Paper jam adalah kerusakan umum yang terjadi pada printer terutama pada printer type Lasserjet / Xerox. pada dasarnya kerusakan ini sangat mudah di atasi namun bagi yang belum mengetahui cara menangani yang benar dapat berakibat rusaknya komponen pada printer itu sendiri.
Berikut langkah-langkah untuk mengatasi paper jam pada printer Xerox 3124/3125.
A. Jika kertas hanya keluar setengah
- Buka penutup printer bagian atas tempat dimana kertas keluar.
- Lalu tutup kembali dan kertas akan otomatis keluar dengan sendirinya
B. Jika kertas nge-jam di dalam mesin printer
- Buka penutup printer bagian depan
- Cabut cartridge printer
- Dan cabut kertas dengan cara menarik kebwah secara perlahan “jangan sampai kertas sobek ataupun tersisa di dalam mesin printer, karena hal ini dapat menyebabkan printer masih mendeteksi adanya kertas yang nyangkut atau printer masih dalam status Paper jam”Sekian tutorial hari ini semoga bermanfaat dan nantikan tutorial-tutorial berikutnya
Depok. 02 Maret 2016
Irfan Fauzi
- Penjelasan Singkat Membangun Server Proxmox – February 22, 2019
- Definisi Server Proxmox PVE Beserta Kekurangan dan Kelebihannya – February 18, 2019
- Tutorial Membangun BigBlueButton Server Untuk Video Conference, Presentasi Online (Remote) – July 24, 2018







Leave a Reply to onlinepharmainfo.com Cancel reply